Minggu, 03 Mei 2009

Tips Mengatasi Patah Hati

Bisa nggak ya path hati diatasi? Tentu!! Tapi melalui masa-masa yang menyakitkan itu memang memerlukan waktu, bahkan rentangnya tidak sama pada masing-masing orang. Beberapa tips berikut ini bisa dicoba. Siapa tahu bisa jadi pematik untuk menyalakan semangat, sehingga kamu kembali siap menjalin hubungan asmara yang baru….
1.Jangan menyendiri
Ngapain seh mengurung diri di kamar atau pergi sendirian ke pantai hanya untuk `membunuh` kesedihan? Lebih baik nongkrong bareng teman-teman, atau pergi ke tempat karaoke. Nikmati saat-saat bergaul dengan teman. Percaya deh, kamu bakal merasa lebih tenang. Dengarkan jika teman-teman kamu membeberkan kekurangan-kekurangan mantan kamu dan membantu kamu untuk memandang dia secara lebih realistis.

2.Jangan Khawatir
Asal kamu tahu, pria membutuhkan waktu lebih lama untuk mengakui dengan terus terang mengenai perasaannya. Cepat atau lambat, dia akan memperlihatkannya juga kok. Untuk sementara, kamu boleh merasa senang.

3.Jangan Gengsi, Menangislah
Kamu boleh kok menangis. Ini jauh lebih baik daripada memendam perasaan. Hanya saja, cobalah untuk tetap bersikap anggun. Jangan keliatan murung terus dihadapan setiap orang.

4.Ungkapkan Kesedihan Kamu
Untuk lebih meringankan beban, ceritakan pada sahabat atau keluarga. Tapi jangan “memuntahkan” perasaan kamu itu pada semua orang yang kamu temui. Asal tahu saja, banyak orang yang tidak peduli dengan perasaan orang lain. Kamu juga bisa berkonsultasi dengan ahlinya, misalnya psikolog.

5.Jauhkan Benda Pemberiannya
Supaya nggak keingetan dia terus, jauhkan benda-benda yang bisa membangkitkan memori kamu dengan si dia. Bisa disimpan didalam kardus, dibagikan ke tetangga, atau kalau perlu dibuang saja ketempat sampah. Stop mendengarkan lagu-lagu yang pernah kalian senangi. Lebih baik menciptakan suasana baru dengan membeli CD terbaru yang tidak ada hubungannya dengan mantan

6.Lawan Rasa Takut
Putus secara mendadak seperti dipaksa mengubah kebiasaan dengan tiba-tiba. Biar nggak takut menghadapinya, sadari aja bahwa kamu telah mendapat pengalaman baru akibat perubahan itu, yaitu pematangan emosi yang ternyata bisa menguatkan watak.

7.Berfikir Secara Matang
Yakinkan diri kamu kalau kejadian itu memang harus terjadi. Percaya pada kemampuan diri sendiri, itulah cara untuk menyembuhkan perasaan. Putus cinta memang menyakitkan, tetapi tidak separah perceraian kok. Dan lagi, semua orang juga pernah merasakan hatinya putus cinta.

8.Potong Rambut
Secara simbolis, memotong rambut berarti mengangkat beban dari pundak atau memulai sesuatu yang baru.

9.Manjakan Diri
Cara yang cukup ampuh adalah dengan melakukan aktivitas atau kegiatan yang menjadi hobi kamu, misalnya nonton, makan atau baca buku. Datanglah ke tempat-tempat yang bisa membuat kamu rileks dan santai seperti salon, spa, pijat refleksi atau sauna.

10.Ikuti Latihan Kebugaran
Aliran endorphin bisa menaikan semangat kamu. Siapa tahu, ada cowok genteng yang curi-curi pandang saat sedang treatmill. Hmm… moment ini bakal melambungkan hatimu.

11.Ikuti Kegiatan Sosial
Perbanyak kesibukan sosial, kesibukan ynag dapat membantu dan meringankan beban orang lain. Penelitian membuktikan, menolong orang lain bisa mendatangkan perasaan nyaman. Banyak acara untuk melakukan hal itu, misalnya menjadi sukarelawan acara bakti sosial, penitia keagamaan atau kegiatan lainnya yang berguna.

12.Ganti Parfum
Segera hilangkan aroma parfum yang bisa mengingatkan kembali pada hari-hari yang indah bersamanya. 

13.Menulis
Kegiatan ini efeknya lumayan dahsyat lho. Bisanya kalau perasaan kita lagi nggak enak, apalagi patah hati, karya kita jadi lebih bagus dan orang yang membacanya akan terbawa suasana. Hal yang terpenting adalah menumpahkan semua pikiran yang ada di kepala ke dalam suatu tulisan bisa ikut meringankan beban kamu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar