Senin, 04 Mei 2009

Tips Memilih Jeans
Sebelum membeli jeans, ada beberapa tip nih, kudu diinget.
1.Pilih-pilih Model
Pastikan jeans yang kita inginkan sesuai bentuk tubuh. Hal ini kadang ditentukan oleh ukuran. Mau longgar atau ketat, potongan, pilihan bahan atau serat (fabric option) dan detail (embel lishment).
a.Jam Pasir. Jeans model hipster berbentuk ngepas (slim fit) dengan bagian kaki lurus untuk menonjolkan lekuk tubuh secara alami.
b.Penuh Lekuk/Curvy. Jeans model slim fit denagn pipa boot-cut warna gelap
c.Bokong Besar. Jeans berpotongan pinggang rendah dengan detail kantong berbentuk vertical untuk mengalihkan perhatiann dari bokong
d.Botish/Lurus. Jeans wana terang tanpa kantong bagian belakang. Kantong di bagian depan akan membuat tubuh terlihat lebih berisi.
e.Kaki Pendek. Jeans panjang dengan bahan dijahit silang. Hindari detail patchwork, model Capri atau stretched denim.
f.Pinggul Lebar. Jeans dengan boot leg cut atau odel pipa lebar untuk menyeimbangkan proporsi tubuh. Hindari high-waisted jeans yang justru menonjolkan perut dan pinggul.
g.Torso Pendek. Jeans model hipster yang memberi kesan torso lebih panjang. Hindari model baggy karena `menenggelamkan` lekuk tubuh
h.Torso Panjang. Jeans yang jatuhnya tepat di pinggang sehingga bagian bawah tubuh terlihat lebih panjang dan ramping. Hindari super low-rise yang bikin torso makin panjang.
i.Terlalu Kurus. Potongan simple dan klasik dengan pipa lurus. Hindari jeans ketat yang bikin kaki terlihat seperti lidi!
j.Mungil. Jeans model kurus, stretched atau berpotongan pinggang rendah untuk member kesan tubuh lebih panjang dan tinggi

2.Size Does Matter
Kita harus tahu pasti ukuran pinggang, pinggul, hingga panjang kaki, biar nggak bingung dengan ukuran tiap brand yang kadang berbeda. Gunakan meteran untuk mengukur pinggang, pinggul, dan panjang kaki.
Lingkarkan meteran tepat di pinggang kemudian lanjutkan mengukur pinggul dengan meletakkan meteran diantara pinggang dan paha (sekita puncak bokong). Untuk ukuran panjang kaki, kita bisa ukur dari celana paling nyaman yang kita miliki. Sebaiknya pilih yang lebih panjang dari ukaran panjang kaki supaya gampang dipadukan dengan high-heels, tapi jangan sampai menyapu lantai!

3.Kudu Nyaman
Lakukan beberapa gerakan mencoba jeans, misalnya berjalan, mengangkat kaki seperti menaiki sesuatu, atau jongkok, agar tahu kelenturan dan kenyamanan jeans tersebut saat beraktifitas. Biasanya kombinasi 1% -2% bahan lyca atau spandex akan bikin jeans lebih elastic dan nyaman.

4.Flat Faktor
Kalau jeans yang dicoba terlihat berkerut (termasuk bagian resleting da kantong) berarti ukuran terlalu kecil atau terlalu ketat. Jangan maksain deh, daripada nggak nyaman, mendingan cari saja satu nomor lebih besar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar